Title : Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China
Link : Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China
Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China
China saat ini digadang-gadang sebagai negara yang makmur sejak 10 tahun belakangan ini. Salah satu hal yang membuat negara ini maju dikarenakan mampu menjual barang dengan harga yang murah, meskipun secara kualitas tidak dapat dibohongi. Namun, harus diakui memang itulah yang membuat pasar saat ini kalang kabut menghadapi perbedaan harga produk yang cukup signifikan. Seperti pada artikel kali ini, saya akan membahas salah satu mobil pabrikan Projen yang cukup heboh karena penampilannya yang mirip dengan Ford F-150 Raptor.
Tampil dengan gagah, Projen mengambil garis desain dari mobil D-Cab pabrikan Amerika, seperti pada bagian lampu, grill, tidak lupa mereka juga memasang merek mobilnya pada bagian depan. Bagi Anda yang tertarik dengan mobbil Projen ini, Anda dapat membelinya hanya dengan merogoh kocek 180 juta saja.
Bayangkan, untuk mendapatkan Ford F-150 Raptor Anda perlu merogoh kocek hingga 50.000 hingga 60.000 USD. Tentunya dengan harga seperti itu, Anda sudah mendapatkan sebuah truk bermesinkan 3.500cc V6 yang sanggup menghasilkan tenaga 411 HP dan torsi 587 Nm dengan transmisi 10-percepatan dan 6 mode berkendara yang menyesuaikan dengan kondisi jalanan.
Sedangkan Projen bermesinkan 2.500cc dengan tenaga 150 HP saja. Ingin tampil bergaya, namun dengan kocek terjangkau? Projen yang diberi nama XXX ini sanggup mewujudkan impian Anda. Namun perlu Anda ketahui, kualitas memang kadang tidak dapat dibohongi. Sekian dari saya. Semoga bermanfaat.
Thus the article Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China
A few articles Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China This time, hopefully can give benefits to you all. All right, see you in another article post.
You now read the article Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China With the link address https://motorsindo.blogspot.com/2017/10/projen-pick-up-d-cab-jiplakan-asal-china.html
0 Response to "Projen Pick-Up: D-Cab Jiplakan Asal China"
Post a Comment